Breaking News
Lagi Loading...
Monday, 9 November 2015

5 Bahan Makanan Ini Bisa Bantu Sehatkan Rambutmu


 Untuk memperoleh mahkota idaman terkadang kita membutuhkan usaha yang serba ekstra. Selain perawatan rutin, kita juga harus mengiringinya dengan konsumsi makanan yang tepat. Makanan yang kita konsumsi tidak hanya baik untuk kesehatan kulit, tetapi harus juga baik untuk kesehatan rambut.
Nah, jika kamu membutuhkan pedoman asupan makanan yang baik untuk rambut, berikut adalah bahan makanan yang mengandung vitamin, serat, dan mineral. Kandungan tersebut sangat membantu pertumbuhan rambut, menjaga tekstur serta menjaga kelembutan rambut.
1. Bawang merah/bombay

Photo credit:kitchen.net
Bawang ternyata juga merupakan nutrisi yang sangat berguna untuk rambut. Bawang mengandung Zinc, Zat Besi, dan Biotin. Ketiga bahan tersebut sangat berguna dalam pertumbuhan rambut. Selain itu, bawang merah juga dapat mencegah munculnya uban dini pada rambut, lo!
2. Bawang putih

Photo credit:Shutterstock/Timmary
Walaupun memiliki aroma yang kuat dan banyak orang yang cenderung membenci aromanya, bawang putih terbukti sebagai tonic yang baik untuk rambut. Selain itu, bawang putih juga mengandung sejumlah kecil kalori. Sebagai nilai tambahan, bawang putih mengandung kadar sulfur yang sangat tinggi, sehingga baik untuk pertumbuhan rambut.
3. Ubi bit

Photo credit:www.telegraph.co.uk
Mengonsumsi sayuran berwarna merah cenderung meningkatkan kadar lycopene di dalam tubuh. Lycopene memang terbilang berguna dalam meningkatkan jumlah pertumbuhan rambut. Ubi bit mengandung lycopene yang dapat menstimulasi pertumbuhan rambut dan kaya akan nutrisi.
4. Buncis perancis

Photo credit:www.gardenfocused.co.uk
Buncis Perancis sangat kata akan vitamin A dan vitamin E. Seperti yang sudah di ketahui, vitamin E sangat berguna dalam meningkatkan kilau dan volume rambut. Selain itu, vitamin E juga dapat melindungi rambut dari uban dini.
5. Cabe hijau

Photo credit:everfreshuk.com
Sayuran lain yang mengandung banyak keratin dan vitamin E adalah cabe hijau. Cabe hijau sangat berguna untuk meningkatkan pertumbuhan rambut. Cabe hijau juga sangat berguna untuk memperbaiki sel-sel kulit kepala yang rusak.
Bahan makanan tersebut sangat mudah untuk kamu peroleh, bukan? Menambahkan bahan tersebut dalam daftar menu adalah pilihan yang tepat bagi kamu yang ingin menjaga kesehatan rambut.

sumber
Comments
0 Comments

0 comments:

Copyright © 2011-2015 It's Girl Time All Right Reserved | Share on: Blogger Template