8 Cara Kreatif Menggunakan Scarf untuk Tampil Lebih Stylish!
Lagi nyari aksesoris fashion yang multifungsi dan dapat dikreasikan
dengan banyak cara? Scarf jawabannya. Saat ini scarf memang sudah
menjadi salah satu aksesoris yang sering digunakan oleh wanita maupun
pria. Pada dasarnya, scarf berfungsi sebagai aksesoris untuk
menghangatkan tubuh saat musim dingin tiba. Namun seiring perkembangan
dunia fashion, kini scarf juga dijadikan sebagai benda untuk
mempercantik penampilan.
Punya scarf tapi hanya di simpan dan jadi pajangan lemari karena
bingung cara mengkreasikannya? Yuk kreasikan penampilan kamu
menggunakan scarf dengan cara-cara kreatif seperti yang dilansir laman
All Women Stalk dan Women’s Health Magazine berikut.
1. Hiasan tas
Selain untuk mendukung penampilan kamu, scarf juga bisa digunakan untuk mempercantik tampilan tas
kamu lho. Penambahan scarf akan sangat cocok dilakukan pada tas tanpa
motif alias polos, serta dengan warna yang netral seperti putih, coklat
dan hitam. Namun jika tas kamu sudah memiliki motif yang ramai,
sebaiknya hindari penambahan scarf bermotif, karena justru akan membuat
tas kamu penampilan kamu terlihat norak.
Untuk kreasi yang satu ini, disarankan untuk menggunakan scarf yang
terbuat dari bahan sifon dan satin karena bahan tersebut lebih ringan
dan cantik untuk digunakan sebagai hiasan tas.

2. Hiasan rambut
Scarf juga dapat mempercantik tampilan rambutmu lho, Ladies. Untuk scarf berukuran kecil, kamu bisa menjadikannya sebagai
bando dan ikat rambut. Sementara jika ingin menggunakan sebagai turban
dan hijab, kamu bisa memilih scarf yang berukuran cukup lebar agar bisa
menutupi hingga bagian dada.

3. Digunakan pada leher
Penggunaan scarf dengan
cara dililit maupun digantung pada leher merupakan cara umum yang
paling umum dan sudah sering dilakukan. Selain untuk menghangatkan tubuh
saat musim dingin, penggunaan scarf pada leher juga sudah menjadi salah
satu tren fashion masa kini. Untuk penggunaan scarf dengan cara
digantung pada leher, hindari scarf dengan ukuran yang terlalu panjang.
Apabila terlalu panjang, scarf tersebut justru akan mengacaukan
penampilan kamu yang sudah maksimal.

4. Sebagai dasi
Untuk menghadiri acara formal, kamu juga dapat melengkapi penampilan
dengan scarf yang dijadikan sebagai dasi. Tentunya dasi dari scarf ini
akan berbeda dari dasi yang digunakan oleh pria. Dasi scarf ini akan
membuat kamu tampil lebih berkelas dan membangun kepribadian yang lebih
kuat, namun tetap meninggalkan kesan feminim dan manis. Namun jangan
lupa sesuaikan warna dan corak scarf yang kamu pilih dengan warna
pakaian yang kamu gunakan, agar keduanya tidak saling bertabrakan.

5. Sebagai ikat pinggang
Bosan dengan bentuk dan motif ikat pinggang
yang gitu-gitu aja? Nah kalau kamu punya scarf yang jarang dipakai,
kamu bisa memanfaatkannya sebagai pengganti ikat pinggang. Jika ingin
menggunakan scarf sebagai ikat pinggang, sebaiknya gunakan pakaian yang
tidak memiliki banyak motif, karena biasanya scarf sudah memiliki corak
yang cukup ramai. Pastinya penggunaan scarf ini akan membuat penampilan
kamu terlihat lebih berwarna dan tidak tampak membosankan.

6. Dijadikan sebagai gelang
Jika scarf kamu memiliki scarf yang pendek dan tipis, yang tidak bisa
digunakan dilingkari pada leher, kamu bisa melingkarkannya pada
pergelangan tangan. Scarf yang digunakan sebagai gelang akan menguatkan
karakter kamu yang senang berpetualang dan sangat cocok untuk Ladies
yang suka dengan suka tampil dengan gaya yang unik. Gelang scarf ini
pastinya akan membuat kamu anti-mainstream alias tampil beda dari
teman-temanmu. Namun sebaiknya kamu memakai gelang scarf untuk
kegiatan-kegiatan santai saja.

7. Sebagai rok
Scarf berukuran lebar juga bisa kamu manfaatkan sebagai rok. Tapi
kamu perlu berhati-hati saat ingin menggunakannya sebagai rok. Pilihlah
scarf dengan bahan yang cukup tebal misalnya dari bahan katun dan pashmina
agar tidak terlalu tipis dan tidak tembus pandang saat dijadikan
sebagai rok. Untuk scarf berbahan tipis, kamu dapat memadukannya dengan
penggunaan legging, sementara rok dari scarf tersebut dapat kamu jadikan
sebagai luaran.

8. Hiasan sepatu
Scarf sebagai hiasan sepatu. Mungkin terdengar aneh, tapi nyatanya
scarf memang bisa dijadikan sebagai aksesoris untuk mempercantik sepatu
kamu. Penggunaan scarf ini akan cocok ditambahkan pada jenis sepatu yang
tingginya di atas mata kaki seperti sepatu boots. Kamu bisa menambahkan
scarf dengan cara mengikatnya pada bagian pergelangan sepatu.

Nah bagaimana Ladies, sudah siap kan tampil lebih stylish dan fashionable dengan mengkombinasikan penampilan kamu menggunakan scarf? Selamat mencoba! :D
sumber