Tampil Cantik Dengan Model Busana Kebaya Tradisional
Inspirasi model kebaya ini mencoba menghadirkan model baju kebaya tradisional dengan sentuhan modern
yang masih minim. Saat ini kebaya memang terus mengalami perkembangan
dan modifikasi sehingga model asli kebaya sampai-sampai terlupakan.
Padahal model baju kebaya tradisional yang masih mempertahankan
pakem-pakem kebaya memiliki nilai keindahan tersendiri.
Inspirasi model kebaya ini bisa menjadi referensi bagi kaum wanita yang ingin tampil anggun dalam balutan kebaya tradisional. Misalnya saja untuk acara peringatan hari
Kartini, untuk acara pernikahan dan acara-acara sejenis lainnya.
Referensi ini juga akan memperkaya wawasan Anda bahwa kebaya tradisional
sesungguhnya tak kalah cantik dengan model busana kebaya modern.
Inspirasi Model Kebaya Tradisional untuk Tampil Menawan
Cukup banyak kaum wanita memilih untuk mengenakan model baju kebaya modern
atau modifikasi dengan alasan lebih praktis. Padahal kebaya tradisional
walaupun penggunaannya sedikit lebih rumit memiliki keindahan dan
keanggunan yang tak ada bandingnya. Berikut beberapa inspirasi model kebaya tradisional meliputi kebaya tradisional jumputan, kebaya tradisional kutubaru motif, kebaya tradisional kutubaru emboss, dan kebaya tradisional kutubaru tile.
Kebaya Tradisional Jumputan
Kebaya ini menggunakan bahan kain jumputan sebagai atasannya.
Sedangkan bawahannya berupa kain batik yang dililitkan. Inspirasi kebaya
ini menghadirkan bahan jumputan yang unik. Kain jumputan merupakan kain
yang diolah dengan cara diikat untuk membuat motif-motif kecil yang cantik lalu diwarnai dengan cara dicelupkan.
Kebaya Tradisional Kutu Baru Motif Bunga
Kebaya kutu baru merupakan model baju kebaya yang berasal dari Solo. Model kebaya
kutu baru tradisional ini kembali populer setelah ibu negara Iriana
Joko Widodo mengenakannya dalam berbagai kesempatan. Kebaya ini
memadukan batik sebagai bawahannya dan atasan bermotif bunga yang
terlihat sangat cantik.
Kebaya Tradisional Kutubaru Emboss
Emboss atau batik emboss adalah kain yang memiliki motif timbul. Biasanya batik emboss dikenakan sebagai atasan untuk kebaya model kutubaru. Inspirasi kebaya kali
ini menghadirkan batik emboss dengan warna yang cerah dipadaukan dengan
kain batik sebagai bawahannya. Penampilan Anda akan semakin istimewa
dengan bros cantik khusus untuk kebaya.
Kebaya Tradisional Kutubaru Bahan Tile
Bahan tile banyak digunakan untuk model busana kebaya modern atau
kebaya modifikasi. Namun sebenarnya bahan tile juga cantik untuk
dijadikan sebagai atasan kebaya tradisional. Pada inspirasi kebaya
tradisional ini tampak atasan kutubaru dari bahan tile yang dipadukan dengan bawahan berupa batik yang dililitkan.
Nah, itulah beberapa inspirasi model kebaya tradisional yang tak kalah cantik dengan kebaya modern
ataupun kebaya-kebaya yang sudah mengalami modifikasi. Dengan kebaya
tradisional ini, penampilan Anda akan tampak berbeda, lebih anggun dan
menawan khas wanita-wanita jawa yang mengenakan kebaya tradisional.
sumber