Trend Gaya Rambut Curly Retro Yang Disukai Artis Hollywood
Secanggih apapun zaman sekarang, dunia
fashion tetap tidak pernah melupakan pesona kecantikan wanita di masa
lalu. Contoh nyata terlihat pada trend gaya rambut wanita. Gaya rambut curly
yang mengingatkan kita pada wanita di era tahun 1960an masih sering
terlihat, khususnya di acara-acara formal, pesta, maupun peringatan hari
besar nasional, tidak ketinggalan pula para artis Hollywood, sekelas
Taylor Swift.
Gaya Rambut Curly – Promhairlooks
4 Selebriti dengan Gaya Rambut Curly Retro
Tidak ada salahnya sekali-sekali tampil
beda pada gaya rambut anda. Jika selama ini anda mengandalkan gaya
kepang, sanggul, atau gaya simple dengan pixie cut, maka anda bisa mencoba gaya rambut pendek selebriti di bawah ini. Pada dasarnya, gaya rambut retro ditandai dengan penggunaan curls alias ikal yang besar dan ditahan dengan jelly, sehingga tetap utuh.
Gaya rambut curly bob pendek ala Fearne Cotton
Gaya rambut curly bob pendek ala Fearne Cotton – Condenast
Gaya rambut curly pendek ala Fearne Cotton ini mengingatkan kita pada trend fashion di tahun 1920an. Ya, aktris ini memiliki gaya rambut bob pendek dengan
gelombang besar. Ia menyeimbangkan bentuk wajahnya yang cenderung bulat
dengan menyisir rambutnya secara menyamping. Rambut seperti ini cukup
mudah dibentuk, cukup dengan menggunakan mini roller dan styling gel.
Gaya rambut bob pendek retro style ala Jennifer Lopez
Gaya rambut bob pendek retro style ala Jennifer Lopez – Condenast
Masih mengandalkan model rambut pendek,
J-Lo memodifikasi rambut bob pendek lurus sehingga tampak layaknya
wanita tahun 1960an. Jennifer Lopez menggulung separuh bagian bawah
rambutnya, sebagian ke arah luar dan sebagian lagi ke arah dalam. Ingin
mencobanya? Caranya tidak sulit: tarik lurus rambut anda; ambil ¾
ujungnya dan bentuk ikal ke 2 arah, dan satukan dengan sedikit semprotan
hair gel.
Retro wave panjang ala Hailee Steinfeld
Gaya Retro wave panjang ala Hailee Steinfeld – Condenast
Anda pasti setuju kalau Hailee Steinfeld
tampak seperti putri kerajaan di masa lalu. Rambut lurus panjangnya ia
ubah menjadi rambut bergaya retro dengan membuatnya bergelombang dengan
sentuhan glossy. Selebriti ini menggunakan gaya ini dalam pesta Young
Hollywood yang diselenggarakan Teen Vogue. Ingin mencoba gaya rambut curly panjang ini? Gulung rambut anda dengan penjepit besar dan semprotkan dengan glossy gel.
Golden Locks ala Sienna Miller
Golden Locks ala Sienna Miller – Condenast
Sienna Miller mencerminkan kemegahan masa
lalu dengan model rambut curly panjang yang dihiasi gelombang berwarna
keemasan pada bagian ujungnya. Gelombang besar pada rambutnya juga
dibentuk dengan penjepit besar; ia menggunakan hairspray dengan daya
penahan fleksibel, sehingga rambutnya tidak tampak kaku.
Sebenarnya, masih banyak selebriti Hollywood yang bisa anda jadikan inspirasi. Untuk gaya rambut curly
retro, artis mana yang bisa mengalahkan penyanyi cantik Taylor Swift?
Ia kerap tampil retro, mulai dari rambut hitam natural hinga blonde, dan
rambut pendek hingga panjang yang ia padukan dengan riasan nude hingga smokey eyes.
sumber